Algoritmas dan Bahasa pemrograman Part 1 : “Apa itu Algoritma” ?

Algoritmas dan Bahasa pemrograman
Part 1 : Apa itu Algoritma ? 
Algoritma, pada dasarnya, adalah alur pikiran dalam menyelesaikan suatu pekerjaan yang dituangkan dalam bentuk tertulis yang dapat dimengerti oleh orang lain. Yang ditekankan disini adalah alur pikiran. Alur pikiran seseorang dapat berbeda dengan alur pikiran orang lain untuk menyelesaikan suatu pekerjaan yang sama dengan hasil yang sama.
Dalam bentuk tertulis, maksudnya dapat berupa narasi dalam bentuk kalimat, dapat juga berbentuk gambar atau bagan, atau dalam bentuk tabel.
Dalam pembelajaran algoritma, direncanakan bahwa yang akan melaksanakan alur pertama kali adalah komputer. Komputer memang dirancang untuk dapat melaksanakan perintah yang diberikan oleh manusia. Perintah tersebut dapat dberikan dalam bentuk kumpulan instruksi-instruksi yang disebut dengan program. Program ditulis dalam bahasa yang disebut bahasa pemrograman (Programming Language) seperti Bahasa COBOL, Bahasa Basic, Bahasa Pascal, Bahasa C, Bahasa Java, dan masih banyak nama bahasa lain.  Dari sekian banyak bahasa pemrograman, penulisan instruksi dapat sama, hampir sama, sama sekali berbeda, untuk satu tujuan yang sama.
Dari uraian di atas, dapat dimengerti bila penulisan algoritma yang kita baca dari buku-buku literatur atau di internet, walaupun satu dengan yang lain bisa ada perbedaan, tapi semuanya mendekatkan diri pada tata cara penulisan suatu bahasa pemrograman yang bentuknya umum.
Setiap Algoritma harus memenuhi kriteria sebagai berikut :
  1. ada atau tidak ada data yang dimasukkan dari luar
  2. Paling tidak ada satu buah output (keluaran)
  3. Setia instruksi jelas maksudnya dan hanya mempunyai satu arti
  4. Algoritma baik secara keseluruhan maupun sub-program bila ditelusuri harus ada titik hentinya
  5. Setiap instruksi  selain jelas juga harus dapat dilaksanakan, dan juga efektif dalam arti harus menghasilkan sesuatu.Sebagai contoh X=X+100 (X ditambah nol) atau X = X * 100 (X dikalikan dengan 100 ), merupakan instruksi yang tidak efekif.
selain kriteria , algoritma juga memiliki domain , yaitu :
  1. Masalah : motivasi atau alasan untuk membuat algoritma
  2. Algoritma : prosedur untuk menyelesaikan masalah. Seringkali satu masalah dapat diselesaikan dengan lebih dari satu cara (banyak kemungkinan).
  3. Program: representasi formal dari suatu algoritma dengan menggunakan bahasa pemrograman yang bisa dimengerti oleh komputer.
  4. Proses : aktivitas menjalankan langkah - langkah dalam algoritma.
berikut contoh dari algoritma dan pseudo code nya ditulis seperti dibawah  seperti tabel dibawah
Algoritma
Pseudo
  • Nilai X ditambah dengan 5
  • Cetak nilai X, bila nilai tersebut lebih besar dari 5
  • dari dua buah nilai X dan Y, cetak salah satu yang terbesar
  • Kurangi dengan 2 nilai X terus menerus sampai nilainya lebih kecil atau sama dengan nol
  • X = X + 5
  • IF (A>5) THEN WRITE (X)
  • IF (A>B ) THEN WRITE (X)
                          ELSE WRITE (Y)
  • WHILE (X>0) DO
           X = X -2
END DO
Yang dimaksud dengan pseudo code adalah kode atau tanda cerita yang menyerupai atau penjelasan dari cara penyelesaian masalah. Kode, tanda , atau cerita tersebut ditulis dalam suatu bahasa yang dimengerti oleh manusia. Secara bahasa, pseudo dapat diterjemahkan menjadi : pura-pura-nya menyerupai, atau pura-puranya seperti.
Source : Algoritma dengan C, C++, dan Java by Moh. Sjukani